Fakultas Pertanian Untad
+62
pertanian@untad.ac.id

PEMBUKAAN WORKSHOP “PENDAMPINGAN DAN PERCEPATAN AKREDITASI JURNAL ILMIAH ELEKTRONIK”

PEMBUKAAN WORKSHOP “PENDAMPINGAN DAN PERCEPATAN AKREDITASI JURNAL ILMIAH ELEKTRONIK”

Swiss-Belhotel Silae Palu- 03 Oktober 2019. Pembukaan Workshop Pendampingan dan Percepatan Akreditasi Jurnal Ilmiah Elektronik dimulai pukul 13.00 Wita. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari dari tanggal 03-05 Oktober 2019. Acara pembukaan dihadiri Oleh Rektor Universitas Tadulako Prof. Dr. Ir. Mahfudz, MP, Ketua Asosiasi Jurnal Pertanian Indonesia (AJPI) Prof. Dr. Kuswanto, Kemenristekdikti Dr. Hanief Arief, ST., MAP, Pihak Asesor Muhammad Arsyad, Ph.D, Dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir. Muhardi, M.Si, Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Abdul Rahim, STP.,MP, dan Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Selaku Ketua Panitia Workshop Dr. Rustam Abd. Rauf, SP.,MP.

Acara diawali dengan Penampilan Tarian Mokambu atau Tarian Penjemputan Tamu yang dilakukan oleh adik-adik Mahasiswi Dari Sanggar Seni Pitate Fakultas Pertanian, lalu acara selanjutnya Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pena Berkarya Oleh Seluruh Hadirin Peserta Workshop dan disusul oleh pembacaan doa.

Acara Selanjutnya yaitu Sambutan dari Kemenristekdikti Dr. Hanief Arief, ST.,MAP. Dalam sambutannya Dr. Hanief menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya karena Direktur Kemenristekdikti berhalangan hadir berhubung posisi Direktur saat ini masih Kosong. Dalam Sambutannya Dr. Hanief berharap agar target-target jurnal yang diharapkan dari Target +- 8.000, yang baru terisi sekitar +-2900 hingga nanti sisanya bisa lebih cepat lagi sehingga dalam beberapa tahun kedepan bisa mencapai target dan juga dapat meningkatkan kualitasnya.

Sambutan berikutnya yaitu dari Ketua Asosiasi Jurnal Pertanian Indonesia (AJPI) Prof. Dr. Ir. Kuswanto, M.S. Prof. Kuswanto menyampaikan bahwa pihak AJPI akan berperan aktif dalam membantu pengelolaan jurnal.

Sambutan yang terakhir oleh Rektor Universitas Tadulako yaitu Prof. Dr. Ir. Mahfudz, MP sekaligus membuka kegiatan Workshop Pendampingan dan Percepatan Akreditasi Jurnal Ilmiah Elektronik secara resmi. Dalam sambutannya Prof. Mahfudz mengharapkan kepada Delegasi atau peserta workshop, hasil dari kegiatan ini akan nampak kedepannya, Agar jurnal-jurnal yang ada di Universitas Tadulako bisa terakreditasi.