Prodi Agroteknologi Faperta Untad Jalin Kerjasama dengan PT. Tripper Nature

admin Avatar

Program Studi (Prodi) Agroteknologi Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Tadulako (Untad) lakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dan Implementation Agreement (IA) bersama PT. Tripper Nature.

Penandatangan kesepakatan implementasi kerjasama itu berlangsung pada Kamis (11/05/2023) bertempat di Room Meeting Media Center Untad.

Pada kesempatan ini, penandatanganan MoU dan IA masing-masing diwakili oleh Dr. Ir. Irwan Lakani, SP., M.Si (Koordinator Prodi Agroteknologi) selaku pihak pertama dan Dita Valensa (Koordinator Sumber Daya Manusia PT. Tripper Nature) selaku pihak kedua.

Kerjasama yang dibangun oleh kedua belah pihak ini dalam rangka merealisasikan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan, penelitian dosen, pengabdian) dan Kemitraan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yaitu magang/studi independen.

Kerjasama antara pihak Prodi Agroteknologi Faperta Untad dan PT. Tripper Nature ini akan berlangsung hingga 5 April 2027, sesuai kesepakatan yang telah tertuang dalam MoU dan IA tersebut.