Fakultas Pertanian Untad
+62
pertanian@untad.ac.id

Prof Dr Abd Rahim STP MP Duduki Jabatan Gurubesar di FAPERTA UNTAD

Prof Dr Abd Rahim STP MP Duduki Jabatan Gurubesar di FAPERTA UNTAD

Dilansir dari RESPONSULTENG – Dr Ir Abdul Rahim STP MP IPM, Wakil Dekan Bidang Akademik (Wadek Bidak) Fakultas Pertanian (FapertaUniversitas Tadulako (Untad) memperoleh jabatan fungsional akademik tertinggi, profesor.

Penetapan Dr Abdul Rahim sebagai profesor tertuang dalam SK Mendikbudristek yang ditandatangani pada 20 Juli 2022.

SK bernomor 48174/MPK.A/KP.07.01/2022 menetapkan Dr Abdul Rahim layak dinaikkan jabatan akademiknya menjadi profesor dalam bidang ilmu Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian.

Dalam ketetapan diktum kesatu, angka kredit yang diperoleh oleh Wadek Bidak Faperta itu sebesar 898,34.

Raihan itu mendapatkan apresiasi dari sivitas akademika Untad. Rektor Untad, Prof Dr Ir H Mahfudz MP IPU ASEAN Eng mengaku bersyukur atas capaian itu.

“Tinggal didata kembali untuk dikukuhkan bersamaan. Semoga ini menjadi penyemangat bagi dosen lainnya,” kata Prof Mahfudz.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Dr Ir Isrun Baso, SP. MP. IPM ASEAN Eng, yang diminta komentarnya mengatakan sangat haru saudaranya Wadek Bidak meraih jabatan akademik tertinggi. “Kami bangga dan selamat untuk Prof Dr Abd Rahim STP., MP. IPM atas raihan ini”, tutur Dr Isrun mengakhiri komentarnya.***