Fakultas Pertanian Untad
+62
pertanian@untad.ac.id

KULIAH TAMU OLEH “PT. HARDAYA INTI PLANTATIONS”

KULIAH TAMU OLEH “PT. HARDAYA INTI PLANTATIONS”

Palu – Senin, 17 Februari 2020 fakultas pertanian mengadakan kuliah tamu untuk para mahasiswa dan alumni mahasiswa pertanian dimana kuliah tamu ini dibawakan oleh “PT. HARDAYA INTI PLANTATION ” yang membahas tentang perkembangan usaha perkebunan kelapa sawit di Indonesia saat ini dan dimasa yang akan datang. Kuliah tamu ini dibawakan oleh Head of learning and education of PT. Hardaya Inti Plantation yaitu bapak Bambang Luky Dewanto, M.Sc, dalam pemaparannya bahwa besarnya potensi pengembangan usaha perkebunan kelapa sawit di Sulawesi Tengah ini memberikan peluang yang baik untuk para mahasiswa dan alumni mahasiswa kedepannya.

Kuliah tamu ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Pertanian Dr. Ir. Abdul Rahim STP, M.P, dalam sambutannya mengharapkan agar mahasiswa serta alumni mahasiswa Pertanian dapat bergabung dan mengembangkan usaha ini agar lebih maju dimana potensi kelapa sawit di Sulawesi Tengah sangat besar.

Diakhir kuliah ini Head of learning and education of PT. Hardaya Inti Plantation bapak Bambang Luky Dewanto, M.Sc juga mendatangani MOU yang diajukan oleh Fakultas Pertanian agar alumni mahasiswa Pertanian dapat mengikuti magang dalam perusahaan Kelapa Sawit tersebut untuk memberikan pengalaman yang baik bagi mahasiswa kedepannya.