Fakultas Pertanian Untad
+62
pertanian@untad.ac.id

DIES NATALIS FAPERTA KE-39 SERTA RAMAH TAMAH ANTAR CIVITAS AKADEMIK

DIES NATALIS FAPERTA KE-39 SERTA RAMAH TAMAH ANTAR CIVITAS AKADEMIK

Bertempat di Fakultas Pertanian, Dies Natalis Faperta yg ke-39 diselenggarakan pada Jumat (27/08/2020) dan Sabtu (22/08/2020) diisi dengan acara Ramah tamah juga berbagai macam lomba seperti lomba memancing di area Kolam Faperta, lomba Catur, lomba Memasak, dan lomba Tenis meja. Pada hari Jum’at diisi dengan lomba catur dan lomba tenis meja.

Puncaknya pada hari Sabtu kegiatan Dies Natalis Faperta diisi dengan ramah tamah dan lomba memasak serta lomba memancing sesama civitas akademik faperta. Dalam pembukaan Dies Natalis Faperta ke-39 dekan Fakuktas Dr.Ir.Muhardi, M.Si ASEAN Eng, bahwa dengan diadakan nya dies natalis ini dapat menjadi pengikat sesama civitas akademik dan acara ini akan berlangsung dengan suka cita. Juga dihadiri Rektor Universitas Tadulako Prof. Dr.Ir. Mahfudz, MP memberikan sambutan tentang ramah tamah yang isi sambutannya bahwa walaupun pekerjaan utama menjadi Rektor Universitas tetapi hati tetap berada di Fakultas Pertanian yang kami semua cintai bersama.

Setelah acara pembukaan serta sambutan dilanjutkan dengan perlombaan memancing antar civitas akademik juga penilaian memasak antar unit fakultas dengan Rektor dan jejeran sebagai tim penilai.

Akhir acara ditutup dengan pemberian hadiah-hadiah kepada pemenang-pemenang lomba serta ditutup dengan acara menyanyi besama juga pemberian cendramata kepada Dosen Ilmu Tanah Dr.Ir. Imam Wahyudi, M.Phil yang telah selesai masa mengajarnya (Pensiun) di Fakultas Pertanian Jurusan Agroteknologi.